Dosen PSMTE USK Prof. Dr. Khairul Munadi, S.T., M.Eng. dilantik menjadi Dirjen Dikti Kemendiktisaintek

Pada Senin (6/1/2025), Menteri Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi, Prof. Satryo Brojonegoro melantik lima pejabat pimpinan tinggi madya dan staf ahli di lingkungan Kemendiktisaintek. Salah satu pejabat yang dilantik tersebut adalah Dosen PSMTE, Prof. Dr. Khairul Munadi, S.T., M.Eng. sebagai Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi (Dirjen Dikti). Empat pejabat lainnya adalah Prof. Ir. Togar M. Simatupang, Ph.D. sebagai Sekretaris Jenderal Kemdiktisaintek, Dr. Catharina M. Girsang, M.H. sebagai Inspektur Jenderal Kemdiktisaintek, Dr. M. Fauzan Adziman, Ph.D sebagai Direktur Jenderal Riset dan Pengembangan, dan Prof. Dr. Ahmad Najib Burhani, M.A. sebagai Direktur Jenderal Sains dan Teknologi.

Dalam sambutannya, Menteri Satryo menyampaikan tiga peranan Kemdiktisaintek dalam mendukung Asta Cita Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia, yaitu Asta Cita nomor dua, empat, dan lima. Asta Cita Nomor Dua adalah memantapkan sistem pertahanan keamanan negara dan mendorong kemandirian bangsa melalui swasembada pangan, energi, air, ekonomi kreatif, ekonomi hijau, dan ekonomi biru. Peran ini diwujudkan Dirjen Riset dan Pengembangan melalui riset dan inovasi strategis yang mendukung kemandirian teknologi nasional. Asta Cita Nomor Empat adalah memperkuat pembangunan sumber daya manusia (SDM), sains, teknologi, pendidikan, kesehatan, prestasi olahraga, kesetaraan gender, serta penguatan peran perempuan, pemuda, dan penyandang disabilitas. Dirjen Dikti dan Dirjen Sains dan Teknologi memiliki peran penting dalam mencetak talenta unggul yang mampu bersaing secara global. Asta Cita Nomor Lima adalah melanjutkan hilirisasi dan industrialisasi untuk meningkatkan nilai tambah di dalam negeri. Peran ini dijalankan secara kolaboratif oleh Dirjen Riset dan Pengembangan bersama Dirjen Sains dan Teknologi untuk mendorong hasil riset menjadi produk inovatif bernilai ekonomi tinggi.

Prof. Dr. Khairul Munadi, S.T., M.Eng. beserta istri Prof. Dr. Fitri Arnia, S.T., M.Eng.Sc. telah berkontribusi banyak untuk PSMTE USK sejak pendirian prodi tahun 2012 hingga saat ini. Pasangan suami istri yang mendapatkan pengukuhan profesor bersamaan pada 26 Februari 2020 telah membimbing begitu banyak sarjana, master, dan doktor di lingkungan Fakultas Teknik USK, salah satunya adalah Koordinator PSMTE Prof. Dr. Ir. Roslidar, S.T., M.Sc., yang merupakan mahasiswa bimbingan doktoral Prof. Dr. Khairul Munadi, S.T., M.Eng. “Gunakan ilmu vektor dan selalu berkolaborasi” merupakan pesan yang dititipkan beliau kepada mahasiswa bimbingannya.

S2 Teknik Elektro USK Memperkenalkan Inovasi LUDESC ke Dubai

Ajang global bagi komunitas akademik kembali digelar pada 19-21 November 2024 di The Boulevard, Emirates Towers, Dubai. Pada ajang ini diperkenalkan 100 inovasi terpilih untuk memenuhi stand Prototype for Humanity, Dubai. Ajang tahunan ini mempertemukan para inventor dengan investor. Tahun ini ada 5 kategori tema yang diusung, Energy, Civil Society, Nature, AI&data-science, dan Health.

“Alhamdulillah dari 2700 pendaftar, inovasi mahasiswa S2 Teknik Elektro-Universitas Syiah Kuala (USK) terpilih untuk menjadi salah satu dari 100 inventor prototype for humanity tahun 2024 ini” jelas Dr. Roslidar, dosen Departemen Teknik Elektro dan komputer di bidang peminatan Teknik Biomedik. Dr Roslidar yang saat ini juga menjabat sebagai Koordinator program S2 Teknik Elektro-USK menyampaikan bahwa ini adalah pengalaman perdana bagi hasil inovasi periset USK tiba di ajang tersebut. LUDESC atau Lung Disease Self-screening yang diperkenalkan oleh Al Yafi, alumni Teknik Komouter USK, merupakan inovasi di bidang alat kesehatan yang menerapkan kecerdasan artifisial sebagai deteksi awal gejala penyakit paru-paru. LUDESC terdiri dari stetoskop dan apliakasi mobile yang memungkinkan individu merekam suara paru-paru mereka menggunakan stateskop yang terhubung ke smartphone dan menyimpan data rekam medik ke database aplikasi mobile. Data ini dapat diakses oleh tenaga medis, sehingga pasien yang berada di lokasi jauh dari tenaga medis dapat dipantau kesehatannya.

Alat kesehatan ini dibangun oleh tim besar dibawah bimbingan Dr. Roslidar. “Ide inovasi ini berawal dari riset mahasiswa S2 Teknik Elektro, Muhammad Jurej Al Hamdi, yang membangun model artificial intellugence (AI) untuk mengenali pola suara paru-paru. Kemudian dengan bantuan dana penelitian LPPM USK, kami beli stetoskop Littman untuk dikoneksikan dengan smartphone, untuk menguji kehandalan model AI yang dibangun langsung ke pasien di RS Pendidikan USK. Tim riset LUDESC diperkuat oleh tenaga medis Dr. dr. Mulkan Azhary, M.Sc., Sp.P. yang saat ini menjabat sebagai Direktur Rumah Sakit pendidikan USK.

Untuk membangun aplikasi LUDESC ini kita perlu keahlian teknik elektro, teknik komputer, dan teknik biomedis. Oleh karena itu inovasi berbasis multidisiplin ini juga diperkuat oleh mahasiswa di prodi terkait.

Kami berharap ini inovasi ini dapat dimanfaatkan segera oleh masyarakat, oleh karena itu diperlukan dukungan berbagai pihak terkait untuk mempercepat proses penyempurnaan inovasi hingga ke tahap produksi.

Mahasiswa MTE Meraih Penghargaan Best Paper

Tim peneliti dari Magister Teknik Elektro Fakultas Teknik Universitas Syiah Kuala berhasil
meraih penghargaan Best Paper pada 4th International Conference on Electrical Engineering and
Computer Science (ICECOS) 2024. Konferensi internasional ini diselenggarakan secara Hybrid oleh
Fakultas Teknik Universitas Sriwijaya, Palembang, Sumatera Selatan. Paper ini dipresentasikan
langsung oleh Nizam Albar, mahasiswa MTE USK yang berasal dari bidang peminatan Industri 4.0
(IND 4.0). Penelitian ini dikembangkan dan dibimbing oleh Ibu Dr. Ir. Melinda, S.T., M.Sc., IPU.,
ASEAN Eng. dan Prof. Dr. Ir. Yuwaldi Away, M.Sc., dengan pemberian judul karya ilmiah “Early
Detection of Heart Rate Conditions in Autistic Children Using IoT-Based System”.
Penelitian yang berhasil meraih penghargaan bergengsi ini berfokus kepada pengembangan
purwarupa yang mampu mengakuisisi dan menganalisis sinyal Elektrokardiografi (EKG) anak autis
untuk identifikasi kondisi heart rate (detak jantung) dalam keadaan normal atau bergejala tantrum.
Sistem ini dirancang dengan implementasi Internet of Things (IoT) yang mampu mengirimkan hasil
identifikasi detak jantung anak autis secara real-time pada smartphone. Sistem yang dikembangkan
ini diharapkan mampu membantu orangtua dan para terapis dalam melakukan pencegahan dini
pada anak autis dari benda-benda berbahaya disekitarnya saat berada dalam kondisi tantrum serta
diberikan terapi sebelum kondisi tantrum anak autis lebih parah.
Program Studi MTE USK memotivasi mahasiswa untuk publikasi hasil penelitian pada forum
seminar internasional dan jurnal bereputasi sebagai media diseminasi hasil penelitian. Kolaborasi
riset pun digiatkan untuk mewujudkan visi menjadi Program Studi Magister Teknik Elektro yang
memiliki kompetensi socio-technopreneur yang inovatif, mandiri, dan terkemuka di tingkat global.
Dengan demikian, hasil penelitian mahasiswa dapat menjadi inovasi yang menjawab kebutuhan
Masyarakat dan stakeholder sehingga mempermudah proses hilirisasi.

Program Studi MTE Aktif Berkontribusi dalam Peningkatan Perangkingan USK pada kategori SDGs

Dosen dan Peneliti di lingkungan Departemen Teknik Elektro dan Komputer, khususnya Prodi Magister Teknik Elektro telah berkontribusi dalam tujuan pembangunan berkelanjutan atau Sustainable Development Goals (SDGs) sejak beberapa tahun ini. Kemampuan tenaga pendidik, peneliti, mahasiswa, dan mitra dalam membangun inovasi hasil penelitian telah menyentuh berbagai sektor pembangunan berkelanjutan, diantaranya pemanfaatan teknologi penyiram tanaman otomatis untuk peningkatan pendapatan petani dan pemanfaatan energi surya dan tenaga air sebagai sumber listrik di area pertanian. Peningkatan kualitas pendidikan dengan menggunakan sains, teknologi, rekayasa, dengan pemodelan matematik (STEM). Kualitas Pendidikan yang mengarah pada inovasi berbasis multidisiplin telah membawa mahasiswa berprestasi melalui berbagai perlombaan dan publikasi karya ilmiah. 

Pemerataan kesempatan bagi wanita untuk berkiprah dalam berbagai grup riset dan menjadi pimpinan juga bergaung di Departemen Teknik Elektro dan Komputer USK. Saat ini ketua Prodi MTE Dr. Ir. Roslidar adalah wanita yang aktif melakukan riset untuk kemanusiaan.

Kuliah Tamu – Text Analytics

Kuliah Tamu Text Analytics dengan Narasumber :
1. DOSEN DAN PENELITI BIDANG NLP
Assoc. Prof. Dr. Amalia, S.T., M.T – Ketua Program Studi S-1 Ilmu Komputer, Universitas Sumatera Utara, dan
2. DOSEN DAN PENELITI BIDANG AI UNTUK TEKNIK BIOMEDIK
Assoc. Prof. Dr. Ir. Roslidar, ST., M.Sc., IPM. ASEAN Eng – Koordinator Program Studi S-2 Teknik Elektro Universitas Syiah Kuala

Kuliah Umum Energi Terbarukan

Kuliah Umum Energi Terbarukan – Perkembangan Riset dan Peluang Karir pada Sektor energi Terbarukan di Indonesia

ASSET HANDOVER OF THE ERASMUS+ IND4.0 MASTER’S PROGRAM UNIVERSITAS SYIAH KUALA

The event was carried out on Thursday, August 31, 2023 in Universitas Syiah Kuala. The Erasmus+ Ind4.0 project has been running since 2019 and has been implemented at USK as part of the Master of Science in Electrical Engineering. The project has been awarded with a grant from the European Union (EU) Framework of ERASMUS+ KA2 Capacity Building in the field of Higher Education Programme. Recently, there are 5 active students who enrol this program. The MSc’s structure encompasses core courses to provide fundamental technological knowledge of Industry 4.0, which will serve as the foundation for orientation courses that will offer specialization in vertical and horizontal value-creation chains of four key industries, namely Manufacturing, Agriculture, Aquaculture and Pervasive Health. Throughout the project, there are important assets that support the implementation of this program. Especially, the devices that has been used by the students in order to conduct the research, project assignment, and so on. The assets are as follow: (1) 4 units of high-end notebook, (2) 3 units of 3D printer, (3) 1 unit of aerial drone, (4) 1 unit of aquatic drone, (5) 1 unit of LoRaWAN Gateway, (6) 1 unit of LoRa IoT Starter Kit, (7) 12 units of  LoRa Shield, (8) 12 units of Raspberry Pi Pico, and (9) 12 unit of FPGA board.

The assets handover’s event was led by Prof. Dr. Ir. Samadi, M.Sc. who also act as project coordinator of this project. Besides, Prof. Dr. Hizir, Ir. Rahmad Dawood, S.Kom, M.Sc., Yudha Nurdin, ST., MT, Dr. M. Syukri Surbakti, S.Si., M.Si and Dr. Kahlil also attended the event as the part of project member. The rector of USK, Prof. Dr. Ir. Marwan, who represented the university wishes that this program can receive more students (either online or offline students), and always keep up to date to the recent technologies, especially in cyber-physical system, artificial intelligence and IoT fields. Furthermore, rector also expected the collaboration among the universities in this project (from Malaysia, Cambodia, Greece, and Italy) can be maintained, such as organizing annual conference related to IND 4.0 and other related fields.

id_IDBahasa Indonesia